Selamat datang di Kalwedo.com, silahkan membaca berita yang berjudul Ilham Azikin Pimpin Peringatan Hari Guru Nasional di Bantaeng. Berita ini dipublikasikan pada November 26, 2018 at 04:42PM.
BANTAENG, LELEMUKU.COM - Memperingati Hari Guru Nasional dirangkaikan dengan HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-73, Bupati Bantaeng H. Ilham Azikin bertindak selaku Pembina Upacara yang berlangsung di Lapangan Pantai, Senin (26/11) pagi.
Dalam amanat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang dibacakan oleh Bupati menegaskan bahwa diperlukan guru yang profesional, guru yang mampu memanfaatkan kemajuan teknologi informasi yang supercepat untuk meningkatkan kualitas proses belajar mengajar pada setiap satuan pendidikan dalam rangka mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) yang unggul dengan kompetensi global.
"Tugas utama guru adalah mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi setiap peserta didik. Oleh sebab itu, profesi guru sangat lekat dengan integritas dan kepribadian, guru tidak hanya bertugas untuk mentransfer ilmu pengetahuan kepada peserta didiknya," ujar Bupati.
Lebih lanjut, pada Peringatan Hari Guru ini Bupati memberi hadiah kepada para guru.
"Pada kesempatan ini, saya menyampaikan bahwa proses sertifikasi sedang berada dalam proses verifikasi administrasi, kalau semuanya sudah siap, pemerintah siap merealisasikan", jelas Bupati.
Pada pelaksanaan upacara, dilakukan pula penyerahan penghargaan kepada para guru favorit dan berdedikasi versi PGRI tahun 2018. Upacara ini turut dihadiri oleh Ketua TP. PKK Bantaeng, Hj. Sri Dewi Yanti, para unsur Forkopimda, para Kepala SKPD, Ketua PGRI Bantaeng, Safaruddin, serta seluruh tenaga pendidik lingkup Pemerintah Kabupaten Bantaeng. (HumasBantaeng)
Terima kasih karena telah membaca berita yang berjudul Ilham Azikin Pimpin Peringatan Hari Guru Nasional di Bantaeng . Silahkan baca berita lainnya di Kalwedo.com dan silahkan pula membagikan berita tentang Ilham Azikin Pimpin Peringatan Hari Guru Nasional di Bantaeng ke rekan-rekan yang lain di Facebook, Twitter, Google Plus atau Whatsapp.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Comments:
Post a Comment