Thursday, 7 January 2021

Suhendar Suryaningrat dan Domingus Soumokil Kompak Jaga Keamanan di Ambon

Selamat datang di Kalwedo.com, silahkan membaca berita yang berjudul Suhendar Suryaningrat dan Domingus Soumokil Kompak Jaga Keamanan di Ambon. Berita ini dipublikasikan pada January 07, 2021 at 01:20PM.

AMBON, LELEMUKU.COM - Penugasan selama 10 bulan, tentunya melibatkan instansi ataupun satuan lain dalam bentuk koordinasi maupun Kerjasama. Dalam hal ini Satgas Yonif RK 732/Banau telah menjalin berbagai hubungan baik serta kekompakan dengan satuan lain guna menciptakan situasi yang kondusif serta kenyamanan bagi warga Maluku. Khususnya di wilayah Ambon, Dansatgas Yonif RK 732/Banau turut memberikan kenang-kenangan serta terimakasih kepada Dandim 1504/Ambon, Letkol Inf Domingus C. A. Soumokil pada Selasa (29/12/2020) dalam bantuannya menangani segalam permasalahan yang berada di wilayah teritorialnya.

Dandim 1504/Ambon, Letkol Inf Domingus C. A. Soumokil, juga mengucapkan apresiasi dan juga terimakasih kepada personil Satgas Yonif RK 732/Banau yang telah banyak membantu pelaksanaan kegiatan maupun hal-hal lain satuan kewilayahannya di tiap-tiap daerah yang meliputi P.Ambon dan sekitarnya. Semoga dengan keberhasilan tugas yang diraih, Satgas Yonif RK 732/Banau dapat terus berjaya.

Dalam rilis resminya di Kotis Waiheru, pada Sealasa (29/12/2020), Dansatgas Yonif RK 732/Banau, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat, S.H., M.Si, menyampaikan, “Kami ucapkan terimakasih kepada jajaran wilayah teritorial yang berada di wilayah Maluku dan khususnya di wilayah Ambon, dalam membantu pelaksanaan tugas Pamrahwan Maluku TA. 2020 sehingga tugas pokok dapat tercapai dengan baik. Kami harap kenang-kenangan yang kami berikan, dapat menjadi suatu hal yang berkesan khususnya bagi Kodim 1504/Ambon.” (Pendam16)


Terima kasih karena telah membaca berita yang berjudul Suhendar Suryaningrat dan Domingus Soumokil Kompak Jaga Keamanan di Ambon . Silahkan baca berita lainnya di Kalwedo.com dan silahkan pula membagikan berita tentang Suhendar Suryaningrat dan Domingus Soumokil Kompak Jaga Keamanan di Ambon ke rekan-rekan yang lain di Facebook, Twitter, Google Plus atau Whatsapp.

0 Comments:

Post a Comment

Featured Games

Lelemuku Kalwedo | com © 2013-2016 | Published By Batlaxcom